menstruasi menstruasi

Muncul Darah Sebelum Menstruasi

Muncul Darah Sebelum Menstruasi

Bercak atau spotting adalah perdarahan vagina ringan yang terjadi kapan saja selain saat menstruasi tiba. Bercak antara periode menstruasi cukup umum terjadi. Mungkin ada beberapa alasan mengapa itu terjadi tetapi yang paling umum adalah perubahan hormonal dan itu karena pendarahan implantasi. Inilah yang bisa terjadi ketika embrio yang baru terbentuk bersarang dan tertanam ke dalam darah yang menebal di lapisan rahim.

Alasan-alasan umum mengapa bercak terjadi :

  • Implantasi embrio – ini dikenal sebagai 'pendarahan implantasi'.
  • Post coital bleeding (setelah berhubungan seks) – hal ini dapat terjadi karena bahkan pada awal kehamilan, pembuluh darah di leher rahim membesar dengan darah, membuatnya lebih mudah teriritasi dan berdarah.
  • Keguguran – bercak dapat terjadi sangat dini pada kehamilan, bahkan sebelum seorang wanita menyadari bahwa dia hamil.
  • Kehamilan ektopik (tuba).
  • Efek beberapa jenis kontrasepsi – Implanon, tambalan, dan konstrasepsi berbasis hormonal meningkatkan kemungkinan terjadinya bercak. Ini sering terjadi setelah beberapa bulan awal memulai kontrasepsi berbasis hormonal dan dapat muncul kembali saat menghentikannya. Ini juga dikenal sebagai perdarahan terobosan (breakthrough bleeding) karena terjadi di antara periode.
  • Ovulasi – ini dikenal sebagai ovulasi bercak. Ini normal bagi beberapa wanita yang dapat mengalami bercak ringan yang dapat diprediksi setiap bulan pada saat yang sama saat mereka berovulasi.
  • Ketidakseimbangan hormon umum – karena masalah tiroid atau ovarium, serta diabetes.
  • Efek samping obat – bercak lebih sering terjadi pada wanita yang menggunakan (beberapa) obat antidepresan dan kortikosteroid (antiinflamasi).
  • Konsumsi obat pengencer darah – seperti Heparin, Warfarin atau Aspirin.
  • Infeksi pada vagina, rahim atau leher rahim
  • Jarang, bercak disebabkan oleh kondisi yang lebih serius – seperti kanker rahim, ovarium atau serviks, endometriosis, polip, fibroid, atau lesi.
  • Sindrom ovarium polikistik (PCOS)
  • Setelah pemeriksaan vagina – seperti melakukan pap smear.
  • Stres yang sedang berlangsung – ini dapat memengaruhi semua sistem tubuh dan bercak adalah salah satu gejala ketidakseimbangan tubuh yang tidak jelas namun sangat nyata.

Apa yang menyebabkan pendarahan implantasi?

Bercak atau spotting dapat terjadi seminggu atau bahkan beberapa hari sebelum menstruasi tiba. Ketika ini terjadi dan wanita tersebut belum menggunakan kontrasepsi, kemungkinan besar hal itu disebabkan oleh pendarahan implantasi (implantation bleed) daripada periode menstruasi. Tetapi karena timming-nya berdekatan dengan menstruasi, banyak wanita mengartikan bercak sebagai early-period atau menstruasi yang dimulai lebih awal sehingga tidak menganggap dirinya hamil.

Pendarahan implantasi berbeda dengan menstruasi karena pendarahannya lebih sedikit, dan biasanya tampak sebagai cairan berwarna merah muda atau kecoklatan daripada aliran darah. Itu tidak bertambah volumenya dan tidak melibatkan lewatnya gumpalan. Umumnya tidak ada rasa sakit yang terkait dengan pendarahan implantasi, tidak seperti periode ketika kram dan sakit punggung biasa terjadi. Umumnya, pendarahan implantasi terjadi 11-12 hari setelah pembuahan terjadi.

Kalau menstruasi biasa berlanjut selama 4-5 hari, mungkin melibatkan gumpalan dan kram serta peningkatan volume sebelum reda dan berhenti. Hal tersebut dapat diprediksi, namun tidak seperti bercak karena implantasi, yang terkadang terjadi, bersifat sporadis dan umumnya mereda setelah satu atau dua hari.

Tapi saya belum pernah mengalami bercak sebelumnya!

Bagi wanita yang biasanya memiliki siklus teratur dan dapat diprediksi, flek dapat menimbulkan kebingungan dan kekhawatiran. Jika Anda belum pernah mengalami bercak sebelumnya, Anda mungkin merasa sangat khawatir. Penting untuk tidak overthinking menganggap bercak sebagai masalah yang ‘tidak-tidak’, lebih bijak untuk diperiksa oleh dokter atau ahli kesehatan. Melakukan pemeriksaan secara seksama serta mencari kepastian sangatlah penting.

Anda bahkan mungkin bingung dari mana bercak itu berasal. Infeksi saluran kemih dapat menyebabkan urin menjadi bernoda darah dan ini bisa menjadi penyebab munculnya darah di kertas toilet. Pada wanita yang mengalami wasir atau pendarahan yang berasal dari usus atau duburnya, hal ini juga dapat menyebabkan pendarahan internal dan eksternal. Jika Anda tidak yakin apakah darah keluar dari vagina, gunakan pembalut untuk membantu Anda mengatasinya. Pemeriksaan dengan profesional kesehatan Anda akan membantu Anda mengidentifikasi sumber perdarahan.

Seberapa umum bercak sebelum menstruasi?

Diperkirakan sekitar 10-15% wanita hamil akan mengalami bercak atau pendarahan vagina pada tingkat tertentu di awal kehamilan mereka. Terkadang hal ini disebabkan oleh keguguran. Betapapun mengecewakannya hal ini, hanya sedikit yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya keguguran yang tak terhindarkan. Pada awal terlihat bercak, dokter mengajurkan untuk tenang dan melakukan a wait-and-see approach’ yaitu dengan menunggu dan memantau dengan tenang. Keguguran dapat terjadi dengan spontan maupun tidak.

Meskipun kejadian keguguran terjadi pada 10-25% kehamilan, kenyataannya persentase kehamilan dengan lahirnya bayi yang hidup dan sehat sangat tinggi.

Bergantung pada hari apa siklus Anda bercak itu terjadi, hormon yang berbeda akan beredar di tubuh Anda dan ini berkontribusi pada gejala fisik dan emosional.

Apa perbedaan antara bercak dan menstruasi?

Pada dasarnya, jumlah kehilangan darah selama episode bercak adalah perbedaan utama antara bercak dan menstruasi. Meskipun masih sangat bingung membedakan bercak dengan menstruasi, penting untuk mengetahui bahwa keduanya berbeda dan disebabkan oleh hal yang berbeda.

Spotting cenderung tidak teratur dan ringan dan volumenya tidak seberat menstruasi. Anda mungkin hanya mengalami noda atau goresan samar di lendir vagina Anda. Sejumlah kecil darah kadang-kadang mungkin ada dan tidak pada waktu lain. Bercak mungkin lebih jelas saat pertama kali bangun di pagi hari, setelah berhubungan atau berolahraga.

Anda mungkin hanya menyadari bahwa bercak ada ketika Anda pergi ke toilet dan setelah menyeka ketika Anda mungkin melihat darah coklat tua atau noda merah muda-merah segar di kertas toilet. Atau, Anda mungkin melihat darah di pakaian dalam Anda.

Sangat sedikit bercak darah pada spotting sehingga Anda tidak terlalu perlu menggunakan tampon atau pembalut untuk menyerapnya. Penggunaan panty liner cukup membantu untuk tetap segar dan menghindari noda. Jika Anda mengeluarkan banyak darah sehingga Anda perlu menggunakan pembalut atau tampon, kemungkinan besar Anda tidak akan mengalami flek, tetapi malah mengalami menstruasi.

Jika Anda mengalami banyak bercak atau tampaknya ada pola yang terjadi, pertimbangkan untuk membuat buku harian bercak. Ini dapat membantu mengingat tanggal dan di mana dalam siklus Anda hal itu terjadi. Ini juga memberikan gambaran yang akurat dan objektif saat menjelaskan riwayat bercak atau spotting Anda dengan dokter Anda.

Apa perbedaan antara bercak dan keguguran?

Jika perdarahan vagina menjadi lebih berat, keluar gumpalan atau terjadi perubahan warna darah maka ini bukan lagi bercak. Nyeri punggung, kram rahim, dan nyeri perut bagian bawah semuanya bisa menjadi tanda keguguran. Bagi sebagian wanita, ini mungkin merupakan indikasi pertama bahwa mereka hamil.

Melakukan pemeriksaan medis tidak ada salahnya bahkan jika itu hanya gangguan yang terasa ringan atau tidak terlalu mengkhwatirkan. Seringkali, USG perlu dilakukan untuk melihat apakah ada embrio, ataukah janin msh hidup, serta apakah ada detak jantung. Ini biasanya terlihat melalui USG antara 5-6 minggu kehamilan.

Lain hal, jika masih ada beberapa sisa-sisa konsepsi di dalam rahim setelah keguguran hal itu dapat menyebabkan infeksi dan perdarahan terus menerus. Bila itu terdeteksi maka perlu melakukan kuret jika mereka mengalami incomplete miscarriage (keguguran tidak lengkap).

Wanita yang memiliki golongan darah Rh Negatif mungkin memerlukan suntikan Anti D untuk mencegah masalah pada kehamilan berikutnya. Sekitar 20-30% dari semua kehamilan dapat mengalami pendarahan di awal kehamilan dan tetap memiliki bayi yang sehat.

Kapan saya harus melakukan tes kehamilan?

Rekomendasi yang umum adalah menunggu sampai Anda melewatkan menstruasi, agar akurat. Hormon - human Chorionic Gonadotrophin (hCG) - terdeteksi dalam urin dan tes kehamilan darah dan memiliki tingkat tertinggi pada urin pertama yang keluar di pagi hari.

Keakuratan tes kehamilan di rumah saat ini sangat tinggi, sehingga Anda tidak perlu menunggu hingga pagi jika memang sudah tidak sabar untuk mengetahuinya. Namun perlu diketahui bahwa kombinasi dari kehamilan yang sangat dini dan urin yang encer dapat memberikan hasil negatif palsu dan Anda mungkin perlu mengulang tes jika hasilnya negatif.

Hasil negatif juga dapat terjadi karena tidak menggunakan test kit dengan benar; menunggu terlalu lama atau tidak cukup lama untuk melihat hasil tes. Ini mungkin juga berarti Anda tidak hamil. Jika Anda masih merasa hamil dan belum haid selama seminggu lagi, maka lakukan tes kehamilan lagi.

Dimungkinkan untuk mendapatkan hasil kehamilan negatif palsu tetapi bukan positif palsu. Jika hCG hadir, bahkan dalam konsentrasi terkecil sekalipun, maka akan terdeteksi oleh tes kehamilan.

Ke mana harus mencari bantuan?

Setiap kali Anda merasa khawatir tentang pendarahan vagina yang tidak berhubungan dengan menstruasi Anda, mintalah saran medis dari:

  • Dokter Umum atau Ginekolog Anda
  • Kinik lokal Anda
  • Rumah sakit setempat

Jika bercak Anda terkait dengan kontrasepsi berbasis hormonal, maka rencanakanlah review atau peninjauan dengan praktisi kesehatan yang merekomendasikannya.

EmptyView